Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » » Koramil 1707-11/Bade Lakukan Pemasangan Bendera Sambut HUT RI

Koramil 1707-11/Bade Lakukan Pemasangan Bendera Sambut HUT RI

Written By Nusantara Bicara on 6 Agu 2017 | Agustus 06, 2017




Mappi - Kamis (03/08/2017). Bertempat di Makoramil 1707-11/Bade, Distrik Bade, Kab. Mappi anggota Koramil 1707-11/Bade sambut HUT RI ke-72 dengan melaksanakan pemasangan bendera dan pengecatan Pagar Makoramil.

Dalam pelaksanaannya kegiatan karya bhakti pemasangan bendera dan pengecatan Pagar Makoramil tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 1707-11/Bade Kapten Inf Nelson Amirullah.

Danramil 1707-11/Bade mengatakan, selain untuk menyambut HUT RI ke 72 kegiatan pengecatan Pagar kali itu juga sebagai bentuk upaya pemeliharaan  bangunan agar terlihat lebih rapih dan bersih sehingga perkantoran tersebut kelihatan indah dan berwibawa serta dapat dijadikan contoh oleh masyarakat disekelilingnya.

“Kalau perkantoran kelihatan bersih dan rapih tentunya akan membuat penghuninya mesara nyaman, tentram dan betah. Maka dari itu peliharalah satuan kalian dengan seolah-olah satuan ini milik kita sendiri”. Ungkap Danramil.

Selain itu, Danramil juga memerintahkan para Babinsanya untuk disampaikan kepada masyarakat wilayah binaannya agar segera memasang bendera merah putih dan bendera umbul-umbul untuk memeriahkan HUT RI ke 72 tahun 2017 ini.



Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara