NUBIC,.BALIKPAPAN,.Sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan diwilayah Kota Balikpapan khususnya Pantai Manggar, Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimob beserta seluruh pengurus dan anggota Bhayangkari melaksanakan kegiatan “Pantai Bebas Sampah” dalam rangka Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-72, Minggu (6/8/2017) pukul 10.00 Wita.


Dalam kesempatan tersebut, Ibu Lena Heryandi menegaskan bahwa kegiatan ini serentak dilaksanakan diseluruh Ranting Bhayangkari yang ada di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. “Untuk di Balikpapan sendiri diikuti sekitar 80 orang Bhayangkari, mereka sangat antusias sekali mengikuti aksi ini,” ujar Ibu Lena.
Ditempat terpisah, Komandan Satuan Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Heri Heryandi, SIK mendukung kegiatan bersih-bersih pantai tersebut karena lingkungan yang bersih dan tertata dengan baik akan dapat memberikan suasana yang nyaman.
“Demi memberikan suasana yang bersih dan nyaman bagi para wisatawan di pantai Manggar, perlu kegiatan yang nyata guna tercapai lingkungan yang bersih dan tertata dengan baik,” tutur Kombes Heri Heryandi.

Posting Komentar