www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » , » TNI Ajak Warga Nabire Bangun Pos Kampling

TNI Ajak Warga Nabire Bangun Pos Kampling

Written By Nusantara Bicara on 7 Feb 2018 | Februari 07, 2018

Babinsa 1705-01/Nabire bersama warga kampung melaksanakan karya bakti pembangunan pos kampling di RT 01 /RW 03 Kampung Kalisemen, yang mana di wilayah tersebut sering terjadi pencurian dan pelemparan rumah warga oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Selasa (05/02)

Maksud dan tujuan dibangunnya pos kampling ini adalah untuk menindaklanjuti laporan warga tentang adanya pencurian dan pelemparan rumah pada malam hari, sehingga Babinsa mengambil langkah yaitu bersama dengan aparat kampung untuk meningkatkan sistem keamanan di wilayah binaan.

Dibuatnya pos kampling ini agar semua warga masyarakat di Kampung Kali Semen ikut terlibat dalam menjaga wilayah mereka masing-masing dan juga untuk menghadapi masalah yang timbul akhir-akhir ini sehingga menimbulkan rasa takut serta ketidaknyamanan pada masyarakat kampung Kalisemen.

Babinsa Serda Moh. Agus Santoso disela-sela pembuatan pos kamling menghimbau warga binaannya  agar selalu bekerja sama serta kompak untuk menjaga keamanan di wilayah tersebut, sebab ini semua untuk kebaikan kita bersama.

Rasa aman dan nyaman akan tercipta apabila kita semua memiliki kesadaran dan kepedulian yang besar untuk selalu bersama berperan aktif dalam melaksanakan kegiatan pos kampling antara lain jaga pos dan mengadakan ronda keliling di wilayah  RT dan RW masing-masing dengan rutin.

Apabila ada hal-hal yang menonjol sewaktu bertugas jaga pos kamling diharapkan segera melaporkan kepada Babinsa atau Babinkantikmas agar cepat dapat diambil langkah untuk mengatasinya. Babinsa juga menegaskan agar warganya didalam melaksanakan tugas nantinya tidak  berlaku main hakim sendiri dan selalu menjaga faktor keamanan.

Pak Sukahono selaku Ketua RT mewakili warga masyarakat Kampung Kalisemen menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Babinsa yang selalu ada untuk membantu menyelesaikan masalah yang terjadi dalam masyarakat.

“Apa yang Babinsa sampaikan itu sangat benar, semoga hubungan baik antara warga dan Babinsa di wilayah ini tetap terjalin dengan baik, kami tetap berharap masukan serta dukungan dari Babinsa di kampung ini”, ungkap Pak RT. 
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara