Papua merupakan mutiara timur Indonesia, generasi muda Papua selalu membuat prestasi dan membanggakan bangsa Indonesia dan masyarakat Papua. Kali ini putri papua meraih penghargaan mahasiswa terbaik di AS, Jumat 04/05/2018.
Kanita Miyedadi Mote menjadi salah satu dari empat mahasiswa southern Connecticut State University (SCSU), Kanita dianugerahi penghargaan Henry Barnard Distingushed Student Award, Kanita mendapatkan penghargaan karenaprestasi dan aktivitas akademisnya di Kampus.
Kanita adalah mahasiswa jurusan Ilmu Politik dan Studi Prancis dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) 3,66 dari skala 4, dan telah menunjukan partisipasi yang signifikan di universitas dan kehidupan masyarakat serta memiliki IPK lbih dari 3,7. Setiap tahunnya ada 12 mahasiswa dari empat universitas di lingkungan SCSU yang mendapatkan penghargaan.
Kanita sangat bangga tentunya mendapatkan penghargaan dari SCSU, sebagai orang papua yang berdarah Indonesia dia sangat berterimah kasih atas perjuangan yang dilakukan selama ini, semua ini tidak terlepas dari keluarga, teman, saudara dan tentunya dukungan dari pemerintah.
Kanita juga merupakan seorang guru Bahasa Prancis di Academi success Center dan peneliti magang di Unite Here International Labor Union, tidak hanya menunjukan komitmen nyata Knita juga mendidika legislator tentang pentingnya pendidikan tinggi.
“Siapa pun dia, dari manapun dia berasal pasti bisa meraih cita-cita dan impiannya dengan kerja keras dan kemauan yang kuat”
Kanita Miyedadi Mote kembali menunjukan kepada dunia bahwa Orang Papua bisa maju dan bersaing di luar, Papua merupakan Mutiara Hitam dari Timur Indonesia.
Satu Lagi Putri Papua Yang Mengharumkan Nama Indonesia
Written By Nusantara Bicara on 5 Mei 2018 | Mei 05, 2018
Tag:
berita,
Internasional
Posting Komentar