www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » » Wakasad Hadiri Pembukaan Lomba Tembak AARM ke-28 di Malaysia.

Wakasad Hadiri Pembukaan Lomba Tembak AARM ke-28 di Malaysia.

Written By Nusantara Bicara on 18 Nov 2018 | November 18, 2018


MALAYSIA - Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letnan Jenderal (Letjen) TNI Tatang Sulaiman menghadiri upacara pembukaan lomba tembak antar Angkatan Darat negara-negara ASEAN, ASEAN  Armies Rifle Meet (AARM) ke-28 tahun 2018 di Lapangan 400 Terendak Camp, Melaka, Malaysia,  Sabtu (17/11/2018).

Selama keikutsertaan pada ajang AARM  ini, kontingen TNI AD tercatat 12 kali menjadi juara umum, bahkan pada AARM di Singapura tahun 2017 lalu, TNI AD tidak hanya menjadi juara umum melainkan juga mencatatkan rekor trofi dan medali terbanyak dalam sejarah pelaksanaan AARM, yaitu 9 trofi, 31 medali emas, 10 medali perak, dan 10 medali perunggu.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada  pembukaan lombak tembak AARM ke-28 tahun 2018 yaitu Letnan Jenderal Dato Hasagaya Abdullah selaku Wakil Kepala Staf Angkatan Darat Malaysia.

Pada upacara tersebut dihadiri selain Letjen TNI Tatang Sulaiman juga dihadiri tujuh orang Wakasad dari negara ASEAN lainnya seperti Brunei, Singapura, Thailand, Filipina, Laos, Vietnam, Myanmar dan Kamboja.

Saat menemui  para atlet petembak TNI AD yang akan bertanding pada event tersebut, Wakasad, Letjen TNI Tatang Sulaiman memberikan pengarahan kepada Kontingen Indonesia yang dipimpin oleh Mayor Inf Amril Haeruman Tehupelasury.


Dalam pengarahannya Wakasad menyampaikan,  tidak hanya TNI AD saja, melainkan seluruh rakyat Indonesia menaruh harapan yang besar kepada kontingen ini agar dapat kembali mempersembahkan kehormatan sebagai juara umum dan bahkan dapat  memecahkan catatan yang diraih pada tahun sebelumnya.

Di akhir pengarahannya, Wakasad juga mengapresiasi komitmen dan upaya keras kontingen dalam menghadapi lombak tembak AARM 28-2018.

 “Terima kasih atas semangatnya dalam pelaksanaan event ini, berbuat yang terbaik, banyak berdoa dan ibadah, percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa,” pesan Wakasad.

Selesai mengikuti upacara pembukaan AARM 28-2018,  Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman beserta Wakasad negara lainnya berkesempatan mencoba menembak pistol di lapangan tembak 400 meter   Terendak Camp dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

 Direncanakan,  para pejabat tersebut akan melaksanakan olahraga bersama besok harinya.

Dalam acara  tersebut Wakasad juga didampingi oleh Waasops Kasad Brigjen TNI Untung Budiharto, Wadanpussenif Kodiklatad Brigjen TNI M.Saleh dan Athan RI di Malaysia Kolonel Arm Iwan Bambang Setiawan.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara