www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » , , , » PERCAYA PADA TNI, PERSETERUAN ANTAR PEMUDA KE DUA KAMPUNG TERSELESAIKAN DENGAN DAMAI

PERCAYA PADA TNI, PERSETERUAN ANTAR PEMUDA KE DUA KAMPUNG TERSELESAIKAN DENGAN DAMAI

Written By Nusantara Bicara on 6 Mar 2019 | Maret 06, 2019

NUBIC, PAPUA - Berpedoman pada 8 Wajib TNI yaitu "Menjadi contoh dan memelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya", Satgas Yonif 725/Woroagi Pos Yuruf yang dipimpin Lettu Inf Herman memberikan mediasi atas kejadian perseteruan antar pemuda Kampung Yuruf dan pemuda Kampung Umuaf, Distrik Web, Kab. Keerom. Selasa, (5/3). 

Kejadian ini berawal dari Kepala Kampung Yuruf Bapak Efrem menerima surat dari Kepala Kampung Umuaf Bapak Darius Debem bahwa sekelompok pemuda dari Kampung Yuruf telah melakukan keributan dan kekacauan di Kampung Umuaf dengan merusak dan memalang jalan dengan menggunakan kayu disertai mabuk-mabukan sehingga memicu keributan dengan pemuda Kampung Umuaf.


Oleh karena itu Kepala Marga Kampung Yuruf Marten Kemo datang melaporkan perseteruan tersebut kepada Pos Yuruf, kemudian Letnan Herman bersama 7 orang anggota beserta dengan sekelompok pemuda Kampung Yuruf yang di ketuai Sdr. Nico Papay menuju Kampung Umuaf ntuk bertemu dengan Kaur Umum Aparat Kampung Umuaf Bapak Emanuel Wilip dan Kepala Kampung Umuaf Bapak Darius Debem untuk mengajak dan menyelesaikan permasalahan kedua Kampung tersebut dengan bermusyawarah dan kekeluargaan.

Pada kesempatan tersebut Letnan Herman menyampaikan bahwa, "agar seluruh pemuda di kedua belah pihak dalam setiap kegiatan tidak membuat perselisihan apalagi merusak fasiltas umum serta menganggu keamanan Kampung, pemuda harus menjadi motorik dan penggerak Kampung dalam memajukan dan menciptakaan keamanan Kampung, Pemuda juga harus memiliki pikiran yang maju untuk memajukan Kampung masing masing", ujarnya


"Dan yang terakhir saya mengucapkan terimah kasik kepada kedua belah pihak yang mau berdamai dan kami sangat berterima kasih juga kepada pihak kampung Umuaf yang sudah meluangkan waktunya dalam menyelesaikan permasalahan ini dengan musyawarah dan kekeluargaan", lanjutnya.

Selanjutnya dari pihak pemuda Yuruf menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya kepada Kampung Umuaf atas kejadiaan ini mereka dalam pengaruh alkohol sehingga tidak terkontrol. Darius Debem kemudian mengatakan bahwa "yang terjadi sekarang sudah diselesaikan bersama dan kita sepakat bahwa kejadiaan ini sudah selesai dan berharap tidak terulang lagi", ungkapnya.

Masyarakat Kampung Yuruf dan Kampung Umuaf sangat mengapresiasi anggota TNI sehingga permasalahan tersebut terselesaikan dengam aman dan lancar. Mereka juga berharap kehadiran anggota TNI di wilayah mereka bisa mempersatukan kehidupan dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. (*) 
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara