Jakarta, nusantarabicara.co - Gerbong mutasi perwira Polri kembali bergulir, termasuk pejabat di lingkungan Polda Metro Jaya.
Kombes Pol Audie S.Latuheru, Sik dipercayakan menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Hengki Haryadi.
“Benar. Kombes Pol Audie S.Latuheru, Sik akan menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat menggantikan Kombes Pol Hengki Haryadi," kata Kabag Ops Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Wuryantono, Jumat (3/1/2020).
Jajaran Polres Metro Jakarta Barat mengucapkan terima kasih kepada Kombes Pol Hengki Haryadi untuk dedikasinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama dengan masyarakat. Lalu, untuk pejabat baru, diharapkan dapat menciptakan terobosan kreatif antara kerja Polisi dan masyarakat setempat.
“Mari kita ciptakan terus tugas dan wewenang Polri secara profesional dan objektif, sesuai dengan kode etik profesi dan moralitas yang tinggi, sehingga harapan masyarakat yang mendambakan rasa aman dan nyaman dapat diciptakan bersama,” urainya.
Sekedar diketahui, Kombes Pol Audie S.Latuheru, Sik merupakan lulusan akpol 1996 ini, kini dipercaya menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat. Kombes Pol Audie S.Latuheru, Sik putrabdaerah papua keturunan Maluku ini beliau lahir di merauke. Bicara soal sosok Audie, dia bukan hanya seorang anggota Kepolisian, tapi juga seorang pilot yang bisa menerbangkan pesawat Airbus A320.( Eman )
Posting Komentar