www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » , » DANRAMIL 02 PENJARINGAN ADAKAN VAKSINASI DI MALAM HARI

DANRAMIL 02 PENJARINGAN ADAKAN VAKSINASI DI MALAM HARI

Written By Nusantara Bicara on 18 Agu 2021 | Agustus 18, 2021

 


JAKARTA, nusantarabicara.co - Guna untuk memutus mata rantai covid 19 dan juga untuk mengikuti anjuran pemerintah agar seluruh warganya mengikuti Vaksinasi Nasional, Koramil 02 Penjaringan,Jakarta Utara bersama 3 Pilar adakan gerai  vaksinasi malam bertempat di halaman Kecamatan Penjaringan Jakarta Utara (18/8/2021)

Mayor inf Danny Steven surbakti,S.A.P. Danramil 02/Penjaringan menyampaikan "ya malam ini kami bersama 3 Pilar adakan gerai vaksinasi warga di wilayah Penjaringan Jakarta Utara,inisiasi ini kami ambil karena melihat banyak nya warga yang di pagi hari nya sibuk bekerja atau berdagang,maka dari itu kami buka gerai vaksin pada malam hari."papar Danramil di lokasi.

"Malam hari ini adalah malam percobaan,rencana nya kami akan gelar vaksinasi malam hari ini sampai tanggal 21/8/2021 nanti tapi apabila evoria masyarkat tinggi maka kami akan memperpanjang lagi gerai vaksinasi malam hari ini,adapun kuota yang kami berikan sebanyak 150 warga,dan jenis vaksin yang kami siapkan itu vaksin Cinovak dan Astra."lanjutnya.

"Untuk tenaga kesehatan kami hadirkan dari puskesmas di penjaringan,semoga dengan adanya gerai vaksinasi malam hari kita dapat membantu memutus mata rantai virus Covid 19."pungkasnya.

Warga antusias dengan diadakan gerai vaksinasi malam,Danramil Penjaringan mengajak kepada seluruh warga masyarakat khusus nya warga Penjaringan Jakarta Utara untuk mengikuti Vaksinasi Nasional yang telah di anjurkan oleh Pemerintah agar virus Covid 19 cepat berlalu dan kehidupan kembali normal.(Zipau)

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara