www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » » #RENUNGAN JUM'AT

#RENUNGAN JUM'AT

Written By Nusantara Bicara on 24 Des 2021 | Desember 24, 2021


Oleh: Ustad DR. Buchory Muslim (UBM)

Jakarta, 24 Desember 2021


Kepalsuan ajaran bahwa Tuhan mempunyai anak, Allâh عزوجل bersih dari memiliki sekutu, serupa maupun anak. Jangan ikut setuju dan kemudian latah mengucapkan selamat tentang ini. Semoga kita semua mendapat hidayah dari Allâh Sang Maha Pengasih dan Penyayang*_ : 

وَقَالُوا اتَّخَذَ الرَّحْمَنُ وَلَدًا (٨٨) لَقَدْ جِئْتُمْ شَيْئًا إِدًّا (٨٩) تَكَادُ السَّمَاوَاتُ يَتَفَطَّرْنَ مِنْهُ وَتَنْشَقُّ الأرْضُ وَتَخِرُّ الْجِبَالُ هَدًّا (٩٠) أَنْ دَعَوْا لِلرَّحْمَنِ وَلَدًا (٩١) وَمَا يَنْبَغِي لِلرَّحْمَنِ أَنْ يَتَّخِذَ وَلَدًا (٩٢)إِنْ كُلُّ مَنْ فِي السَّمَاوَاتِ وَالأرْضِ إِلا آتِي الرَّحْمَنِ عَبْدًا (٩٣) لَقَدْ أَحْصَاهُمْ وَعَدَّهُمْ عَدًّا (٩٤) وَكُلُّهُمْ آتِيهِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ فَرْدًا (٩٥)

88. Dan mereka berkata, “Allâh Yang Maha Pengasih mempunyai anak.”

89. Sungguh, kamu telah membawa sesuatu yang sangat mungkar,

90. Hampir saja langit pecah dan bumi terbelah, dan gunung-gunung runtuh, (karena ucapan itu),

91. Karena mereka menganggap Allâh Yang Maha Pengasih mempunyai anak.

92. Dan tidak mungkin bagi Allâh Yang Maha Pengasih mempunyai anak.

93. Tidak ada seorang pun di langit dan di bumi, melainkan akan datang kepada Allâh Yang Maha Pengasih sebagai seorang hamba.

94. Dia (Allâh) benar-benar telah menentukan jumlah mereka dan menghitung mereka dengan hitungan yang teliti.

95. Dan setiap orang dari mereka akan datang kepada Allâh sendiri-sendiri pada hari kiamat.

Ayat 96-98: Berita gembira bagi orang-orang mukmin, peringatan bagi orang-orang kafir dan pembinasaan umat-umat terdahulu yang kafir.

إِنَّ الَّذِينَ آمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ سَيَجْعَلُ لَهُمُ الرَّحْمَنُ وُدًّا (٩٦)فَإِنَّمَا يَسَّرْنَاهُ بِلِسَانِكَ لِتُبَشِّرَ بِهِ الْمُتَّقِينَ وَتُنْذِرَ بِهِ قَوْمًا لُدًّا (٩٧)وَكَمْ أَهْلَكْنَا قَبْلَهُمْ مِنْ قَرْنٍ هَلْ تُحِسُّ مِنْهُمْ مِنْ أَحَدٍ أَوْ تَسْمَعُ لَهُمْ رِكْزًا (٩٨

Terjemah Surat Maryam Ayat 96-98

96. Sungguh, orang-orang yang beriman dan beramal saleh, kelak Allâh Yang Maha Pengasih akan menanamkan rasa kasih sayang (dalam hati mereka.

97. Maka sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran itu dengan bahasamu, agar kamu dapat memberi kabar gembira dengan Al Quran itu kepada orang-orang yang bertakwa, dan agar kamu dapat memberi peringatan dengannya kepada kaum yang membangkang.

98. Dan berapa banyak telah Kami binasakan umat-umat sebelum mereka. Adakah kamu melihat seorangpun dari mereka atau kamu dengar suara mereka yang samar-samar ?

Jum'ah berkah

Teruslah bergairah

Jangan lupa Al Kahfi

Dan perbanyak shalawat atas Nabi

اللهم صل على سيدنا محمد وعلى ال سيدنا محمد...

#catatanpenting_UBM

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara