Jakarta, Nusantara Bicara - Sesuai dengan undangan dari Bhayangkari Pusat maka Bhayangkari Polda Aceh ikut hadir dan menampilkan produk UMKM di Jakarta Convention Center (JCC).
Untuk itu, pewarta media ini mewawancarai Ketua Panitia, Ani Muji Endah yang menjelaskan produk unggulan UMKM Bhayangkari Aceh.
“Aceh terkenal dengan kopinya nomor 3 terbaik di dunia. Berasal dari dataran tanah Gayo. Kopi premium dan Special ini dapat membuat tidak ngantuk serta semangat luar biasa, sulaman dari Takengon Aceh Tengah yang sudah terkenal,” katanya dengan ramah.
Semua produk yang diunggulkan pesona wisata tetapi saat ini yang ditampilkan produk UMKM dari Aceh, seperti kopi Gayo, arabika, kain etnik khas Aceh.
“Ibu-ibu Bhayangkari Polda Aceh juga bisa menyulam, seperti kain sulaman yang ditampilkan saat ini. Harganya tidak mahal (seukuran) karena Covid-19 selama 2 tahun ini harga yang dijual Rp.200-300 ribu rupiah, harga pasaran yang bisa dibeli masyarakat,” ujarnya.
Lanjut, tentu saja ada harapan dengan ditampilkannya produk UMKM Aceh di Jakarta.
“Membawa semangat dan citra yang baik (tidak negatif) dalam sisi menampilkan produk UMKM Terbaru,” tutupnya mengakhiri sesi wawancara.(Agus)
Posting Komentar