Jakarta, Nusantara Bicara -- Zecky Alatas berbahagia dan mengucapkan banyak terima kasih atas keberhasilannya lolos tahap awal pencalonan DPD RI Provinsi DKI Jakarta.
Apabila nanti lolos, dia bertekad bisa menjadi anggota DPD RI Provinsi DKI Jakarta yang bekerja untuk kepentingan masyarakat.
"Kalau saya sudah berhasil, pastinya saya milik warga Jakarta dan Insya Allah apa yang akan saya lakukan untuk perubahan dan keadilan warga Jakarta," ucap Zecky Alatas.
Zecky Alatas, Anggota DPD RI DKI Jakarta kepada awak media mengatakan,
"Assalamualaikum
Wr Wb,
Salam sejahtera bagi kita semua, Saya Zecky Alatas, Tak ada ragu di hatimu.
Tak lupa, Zecky Alatas calon anggota DPD RI DKI Jakarta menghaturkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya,
"Terima kasih saya ucapkan kepada teman-teman, sahabat, saudara, keluarga besar yang saat ini semuanya telah mensupport dan mendukung sampai saya lolos verifikasi administrasi," haturnya.
Lebih lanjut Zecky mengatakan,"Insya Allah sampai verifikasi tingkat faktual," sambungnya.
Zeckypun memanjatkan doanya,"Insya Allah semua kebaikan dari teman-teman, sahabat, keluarga dan saudara semuanya, Insya Allah yang membalas semuanya," doanya saat di temui pada kegiatan tahlilan 1000 hari Alm Djoko Santoso (mantan Panglima TNI) 7 febuari 2023.
Puncaknya, Zecky Alatas mengutarakan harapan, cita-cita kedepannya,
"Dan cita-cita kedepannya akan lebih baik lagi untuk warga DKI Jakarta, perubahan untuk warga DKI Jakarta bersama saya Zecky Alatas, tak ada ragu Di hatimu," pungkas Zecky Alatas.
Mendiang Djoko Santoso adalah sosok yang merakyat dan sangat ramah dengan siapapun yang di temuinya.(Agus)
Posting Komentar