Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » » Sepak Bola Wanita Indonesia Akan Ditingkatkan Kualitasnya

Sepak Bola Wanita Indonesia Akan Ditingkatkan Kualitasnya

Written By Nusantara Bicara on 5 Jul 2023 | Juli 05, 2023



Jakarta, Nusantara Bicara   --   Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjadikan Jepang sebagai contoh bagaimana merancang proyek sepak bola yang terstruktur hingga menjadi kekuatan elite di Asia.

Erick Thohir menghadiri acara peresmian kerja sama Asiana Soccer School dengan klub elite Liga Jepang, Cerezo Osaka.

Penandatanganan MoU Asiana dengan pihak Osaka dilakukan di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Selasa (4/7/2023).

Pelatih dari Jepang akan dikontrak PSSI untuk melatih Timnas Indonesia Wanita. Sosok itu akan diberi kontrak jangka panjang berdurasi selama empat tahun.

Hal ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan Erick Thohir dengan Presiden JFA Tashima Kozo. Dari pertemuan itu PSSI mendapatkan beberapa CV untuk calon pelatih Timnas wanita Indonesia.

Tapi, siapa saja sosok tersebut masih dirahasiakan. Kini Erick Thohir menyampaikan ingin mengontrak pelatih Jepang dengan target menuju Piala Dunia 2027. Ia ingin sepakbola wanita dibangun agar sudah siap saat ada babak kualifikasi.

Kami akan mempunyai pelatih timnas dari Jepang yang juga punya kredibilitas tinggi. Kita akan kontrak selama empat tahun kalau sepakat kan masih negosiasi," kata Ketum PSSI Erick Thohir.

Kesuksesan Jepang dalam memajukan sepak bola tidak lepas dari kedisiplinan menjalankan proyek 100 tahun yang dimulai pada 1992 dan menargetkan juara Piala Dunia pada 2092. 

Proyek tersebut sudah menunjukkan buah manis. Jepang tidak pernah absen di gelaran Piala Dunia sejak pertama kali debut pada 1998, meskipun mentok hanya di babak 16 besar.(Agus)

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara