www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » , » Bertepatan Dengan Usianya Yang Ke-18, GM Tractors Hadir Dalam Event GIFA Indonesia

Bertepatan Dengan Usianya Yang Ke-18, GM Tractors Hadir Dalam Event GIFA Indonesia

Written By Nusantara Bicara on 13 Sep 2023 | September 13, 2023




Jakarta, Nusantara Bicara  --  Event GIFA Indonesia hari ini resmi dibuka di JIExpo Kemayoran, Jakarta Tanggal 13 September 2023.

Event ini merupakan bagian dari Indonesia Energy & Engineering Series (IEE) 2023 yang juga diselenggarakan pada hari yang sama.

Ada sebanyak 8 sektor utama yang akan hadir mulai dari, minyak & gas bumi, pertambangan, listrik & ketenagalistrikan konstruksi, manajemen pengairan, teknologi beton dan bangunan, serta teknologi pengecoran dan metalurgi. 

Sebagai ajang mempromosikan produk-produk industri tersebut diatas,  pameran ini juga dapat dijadikan sebagai tolak ukur untuk melihat perkembangan industri  alat-alat pertambangan dari tahun ke tahun baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Salah satu perusahaan yang ikut bergabung dalam pameran tersebut adalah GM Tractors sebuah perusahaan yang meng cover kebutuhan alat-alat berat dalam dunia pertambangan di seluruh Indonesia. 

GM Tractors terus berkontribusi memenuhi kebutuhan alat-alat yang diperlukan dalam mengeksploitasi tambang. Seperti : Cold Recycler Machines, Cold Milling Machines, Slipform Pavers, Surfaces Miners, Compactor (Tandem Roller), Asphalt Finisher, Mobicat (Mobile Jaw Crusher), Mobicone, Mobirex, Mobiscreen, Mobibelt, Binding Agent Spreader, Passing Buckets, Self Loading Concrete Mixers, Silo Systems, Crane Telescopic Crawler, Crane Crawler Crane, Crane Rough Terrain Crane, Crane Truck Crane,  Crane Mounted Telescopic, Crane Mounted Folding, Motor Grader, Wheel Loader, Drilling Rig, Horizontal Directional Drill, Backhoe Loader, Excavator, dan Bulldozer.

Saat ini GM Tractors sudah berusia 18 tahun dan saya bangga menjadi bagian dari GM Tractors yang terus bekerja sama dengan branded dan mitra-mitra kami, tutur Yulius Sikku Direktur Marketing GM Tracktors.

Selain itu, dalam memenuhi dan menjamin alat-alat agar tetap baik, maka 2/3 dari karyawan kami adalah mekanik yang siap untuk memperbaiki kerusakan dan memenuhi kebutuhan sparepart yang diperlukan, lanjutnya.

Pada kwartal ketiga ini, kami sudah mencapai 70% dari target yang kami harapkan, kami masih mengejar sisanya yang  tinggal 30% lagi, sejauh ini masih aman, ungkapnya. (P)


Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara