www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » » Banom Hipmi Syariah Bersama JW Movement Gelar Talkshow "Memenangkan Ramadhan"

Banom Hipmi Syariah Bersama JW Movement Gelar Talkshow "Memenangkan Ramadhan"

Written By Nusantara Bicara on 15 Mar 2024 | Maret 15, 2024





Nusantara Bicara, Jakarta   ---   Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi ) Syariah yang diketuai oleh TB. Iman Taufik beserta JW Movement mengadakan acara Talkshow menjelang berbuka  puasa dengan nama Ngabubur Hits, di markas JW Movement, Jakarta (15/03/2024).

Talkshow mengambil tema "Memenangkan Ramadhan" dengan pembicara TB Iman Taufik ketum Banom  Hipmi Syariah, Refly Fino pengusaha dan aktivis, Indra Fahrizal kordinator JW Movement dan Muhammad Sirod Dewan Pembina Hipmi Syariah yang menjadi Moderator acara.



Dalam Talkshow tersebut, ketua umum Badan otonomi (Banom) Hipmi Syariah TB. Iman Taufik mengungkapkan  Memang sekarang ini banyak teman-teman yang ingin belajar juga tentang syariah, pengen switch kajian mencari ilmu akhirat jadi kita mendukung ekonomi syariah.

Selain itu Iman menjelaskan. "Kita ingin melengkapi ekosistem syariah di Indonesia, kita juga mendukung pemerintah untuk mewujudkan menjadi negara ekonomi syariah terbesar karena anggota kita kan banyak jadi semoga kita juga bisa merapat ke pemerintah dan mendukung pemerintah supaya Indonesia memang bisa menjadi ekonomi syariah terbesar," tuturnya.

TB. Iman Taufik Ketua umum Banom Hipmi Syariah (Paling kiri) bersama peserta Talkshow "Memenangkan Ramadhan"
Itu untuk eksternal, kalau untuk internal kita banyak melakukan kegiatan-kegiatan sosial seperti kita juga ada membuat pembangunan mesjid, kita mau ada pembelian ambulance, sunatan massal seperti itu memang sudah rutin kita lakukan, ucapnya.

Harapan nya semoga kita menjadi salah satu komunitas kuat di dalam bidang dunia syariah, menjadi pioner juga membawa kebaikan dan manfaat untuk masyarakat dan yang kita cari utamanya berkahnya, pungkasnya.

Sementara itu, Refly Fino seorang aktivis dan  pengusaha di bidang parking mengatakan. bahwa ia ke depannya akan berusaha untuk menjadikan syariah sebagai mitra bisnisnya, sementara ini ia mengaku masih menyesuaikan dengan mitra dan rekan kerjanya.

Refly Fino,
Aktivis dan Pengusaha

 Refly Fino juga mengaku agar kedepan  semua aktivitas kegiatan kerjanya ingin terus  mendekatkan pada sistem yang berbasiskan syariah.

" Sedikit demi sedikit kegiatan kerja kami akan kami dekatkan ke sistem syariah. Misalnya kalau masuk azan semua karyawan kami break untuk shalat jemaah. Di bulan ramadhan juga ada bukber dll. Namun untuk bidang manajemen building ini kami masih mengkaji dimana basis syariahnya yang perlu diterapkan, kami masih mengkaji," ungkap pengusaha muda yang membawahi ribuan karyawan di perkantoran ibu kota.

Rafly Fino pimpinan perusahaan God Parking merasa tenang dengan mendekatkan kegiatan usahanya dengan sistem syariah.

" Sebagai muslim tentu kita akan kembali pada Allah sehingga dengan sistem syariah kami lebih tenang," pungkasnya.(Padrika)

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara