Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia

Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh. Itulah Motto Media Kami
Home » » Proyek Titian Baja Utama Jembatan Citanduy Diresmikan Oleh Presiden RI

Proyek Titian Baja Utama Jembatan Citanduy Diresmikan Oleh Presiden RI

Written By Nusantara Bicara on 9 Sep 2024 | September 09, 2024





Nusantara Bicara, Jawa Barat    —   Penjabat  Kota Banjar, Dr. Hj. Ida Wahida Hidayati, S.E., S.H., M.Si., mendampingi Presiden Republik Indonesia meresmikan Jembatan Pengganti Callender Hamilton, bertempat di Jembatan Citanduy, Jalan Nasional 18 Banjar, Kecamatan Purwaharja. Kamis (29/08/2024).

Peresmian juga disaksikan secara langsung oleh Ibu Iriana Joko Widodo, Menteri PUPR, serta Penjabat Wali Kota Tasikmalaya. Hadir pada kesempatan tersebut, Pejabat Kementrian PUPR, Jajaran Forkopimda Kota Banjar, Sekretaris Daerah Kota Banjar serta Para Kepala Perangkat Daerah.

Dalam sambutan singkatnya, Presiden mengatakan bahwa pada hari ini akan diresmikan 16 Jembatan Pengganti Callender Hamilton yang berada di 8 (delapan) Kabupaten Kota se-Jawa Barat, dengan total panjang 1.030 M. “Selain itu, saya juga akan meresmikan 22 ruas jalan dengan total panjang 121 Km yang dibiayai oleh Inpres Jalan Daerah di 13 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat dengan total anggaran 521 Miliar,” ungkap Presiden.

Lebih lanjut Presiden juga menjelaskan, bahwa selain kedua jenis pembangunan infrastruktur tersebut, hari ini juga beliau akan meresmikan Jembatan Ciloseh di Kota Tasikmalaya yang menelan anggaran sebesar 112 Miliar yang menyambungkan Jalan Lingkar Luar Kota Tasikmalaya guna mengatasi kemacetan di Kota Tasikmalaya. “Pembangunan berbagai infrastruktur memiliki tujuan untuk meningkatkan konektifitas masyarakat serta mengefektifkan biaya logistik serta melancarkan mobilitas orang dan barang,” pungkas Presiden.

Ditemui setelah kegiatan, Pj. Wali Kota Banjar mengatakan bahwa hari ini beliau menyambut kedatangan Bapak Presiden Republik Indonesia untuk meresmikan Jembatan Citanduy. “Alhamdulillah prosesi peresmian berjalan dengan lancar. Presiden juga mengatakan bahwa pembangunan berbagai infrastruktur memiliki tujuan untuk meningkatkan konektifitas masyarakat serta mengefektifkan biaya logistik serta melancarkan mobilitas orang dan barang. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI/Polri yang telah bersinergi mengamankan kegiatan pada hari ini,” ujar Pj. Wali Kota.(Agus)
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara