Bangladesh, Nusantara Bicara --- Mengakhiri tahun 2024, atas undangan Chairman perusahaan Fair Group Mr. Ruhul Alam Al Mahbub, telah dilaksanakan pertemuan antara KUAI KBRI Dhaka, Arif Suyoko dan Staf dengan Manajemen Fair Group (30/12). Perusahaan ini merupakan salah satu perusahaan konglomerasi terkemuka di Bangladesh yang berperan sebagai produsen, distributor resmi, dan penyedia layanan purna jual untuk sejumlah merek global ternama. Beberapa yang dikelolanya antara lain produksi dan distribusi produk Samsung dan Hisense, serta mobil Hyundai.
Dalam pertemuan tersebut, didiskusikan potensi bisnis yang dapat dikembangkan perusahaan Fair Group dengan perusahaan Indonesia seperti impor batubara, pengembangan energi terbarukan, produk resin, suku cadang kendaraan, ban/rubber, dan plastik. Lebih lanjut, pihak Fair Group mengharapkan kerja sama pengembangan pasar di Bangladesh untuk produk Food and Beverages dari Indonesia, seperti Mie Instan dll dapat dilakukan melalui Fair Group, disamping produk-produk lainnya dari Indonesia.
Sebagai info, selama ini perusahaan Fair Group telah melakukan kerja sama dengan Hyundai Indonesia dalam bentuk mengimpor bodi dan suku cadang Hyundai Creta dan Stargazer dari Indonesia. Faur Group pada 2023 memproduksi mobil Hyundai Creta sebanyak 3.000 unit dan pada 2024 menjual sekitar 30% dari total keseluruhan penjualan mobil baru di Bangladesh termasuk dengan model bodi dan suku cadang mobil yang diimpor dari Indonesia.
Fair Group juga memiliki lini usaha Fair Food and Lifestyles dengan melakukan impor dan distribusi produk-produk premium, serta sudah cukup terkenal saat ini di Bangladesh seperti minyak Olitalia, madu Al-Shifa dan produk snack kacang Tong Garden. Sebagai mitra eksklusif Samsung, Fair Group memproduksi berbagai perangkat teknologi dan elektronik rumah tangga, termasuk ponsel, kulkas, televisi, AC, oven/microwave, dan mesin cuci. Kesemuanya dirancang untuk memenuhi kebutuhan pasar lokal, sekaligus dalam upaya mendukung inisiatif Made in Bangladesh.(Ivan)
Posting Komentar