www.nusantarabicara.co

www.nusantarabicara.co
Media Perjuangan Penerus Cita-cita "The Founding Fathers" Bangsa Indonesia
Home » » Korlantas Polri Gelar Buka Puasa Bersama Penuh Makna

Korlantas Polri Gelar Buka Puasa Bersama Penuh Makna

Written By Nusantara Bicara on 12 Mar 2025 | Maret 12, 2025

Jakarta, Nusantara Bicara   –   Korlantas Polri menggelar buka puasa bersama dan doa bersama dalam rangka kelancaran pelaksanaan Operasi Ketupat 2025. Dalam kesempatan ini, Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryo Nugroho mengingatkan jajarannya agar selalu menjaga kekompakan.

“Saya hanya pesan dan pesan ini akan saya sampaikan terus. Korlantas tidak boleh ada yang berkonflik siapapun. Kalau di Kamsel mungkin ada konflik, yang salah Dirkamselnya. Di gakkum ada konflik, yang salah Dirgakumnya, terus mana lagi? Di Renmin ada yang berkonflik, yang salah kabag renmin, di Korlantas ada konflik berarti yang salah Kakorlantas, betul kan?” ujar Irjen Agus Suryo Nugroho dalam sambutannya di Lapangan NTMC Kolantas Polri, Jakarta Selatan, Senin (10/3/2025).

Beliau mengimbau, jika ada jajarannya yang berkonflik agar secepatnya menyelesaikan masalah dengan duduk bersama. Irjen Agus ingin Korlantas Polri diisi oleh pemimpin dan anggota yang profesional. Apalagi tugas besar menanti di depan, yakni memastikan Operasi Ketupat 2025 agar arus mudik dan arus balik aman, lancar dan berkeselamatan.

“Semuanya kita selesaikan di meja dengan rendah hati, diselesaikan dengan diskusi. Itu harapan kami, karena memang dari dalam Korlantas inilah memancarkan ke direktur-direktur lalu lintas se-Republik Indonesia,” jelasnya.

Dalam agenda buka puasa bersama keluarga besar Korlantas Polri ini, Irjen Agus memberikan santunan bagi anak yatim dan piatu. Dia juga memberikan hadiah bagi anggotanya dan Bhayangkari berangkat umrah ke Tanah Suci.

“Hari ini Korlantas Polri secara internal, Bhayangkari dan keluarga besar melaksanakan buka puasa bersama sekalian berbagi kasih dengan anak yatim piatu keluarga besar Korlantas Polri. Termasuk kita beri hadiah doorprize umroh untuk anggota kita,” pungkasnya.(Agus)

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2018 - All Rights Reserved
Created by Nusantara Bicara