Jakarta, Nusantara Bicara – Dalam semangat berbagi dan kepedulian sosial, Rutan Kelas I Cipinang menggelar kegiatan “ Jumat Berkah Dengan Sedekah “ bersama Yayasan Nurul Ihsan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Kelas I Cipinang, Nugroho Dwi Wahyu Ananto didampingi Kepala Pengamanan Rutan, A.A. GDE A. W. Dalem serta jajaran staf keamanan yang dilaksanakan di Aula Lt. 3 Gedung 1, Jum’at (28/02/2025).
Pelaksanaan kegiatan ini sejalan dengan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan serta 21 Arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan yang menekankan pentingnya kepedulian sosial serta peran aktif pemasyarakatan dalam membangun hubungan harmonis dengan masyarakat.
Dalam kegiatan ini, Rutan Kelas I Cipinang menyalurkan bantuan kepada Yayasan Nurul Ihsan sebagai bentuk dukungan dan kepedulian terhadap anak-anak yatim piatu. Kepala Rutan Kelas I Cipinang, Nugroho Dwi Wahyu Ananto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Rutan Cipinang dalam menanamkan nilai-nilai kemanusiaan dan kebersamaan.
"Kegiatan Jumat Berkah dengan Sedekah ini bukan hanya sekadar memberikan bantuan, tetapi juga membangun rasa empati dan tanggung jawab sosial bagi seluruh jajaran Rutan Kelas I Cipinang. Kami berharap ini bisa menjadi kegiatan rutin yang memberikan manfaat bagi masyarakat luas," ujar Nugroho.
Kegiatan berlangsung dengan penuh kehangatan dan kebersamaan, diakhiri dengan doa bersama serta harapan agar keberkahan selalu menyertai semua pihak yang terlibat. Rutan Kelas I Cipinang berkomitmen untuk terus menjalankan program-program sosial sebagai bagian dari perwujudan nilai-nilai pemasyarakatan. ( Sodikin )
Posting Komentar